Dosen Fakultas Syari’ah dilantik menjadi DPW-APSI Jawa Tengah Periode 2021-2026

Jajaran Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Asosiasi Pengacara Syariah Indonesia (APSI) Jawa Tengah periode 2021-2026 resmi dilantik, di MG Setos Hotel, Sabtu (30/1).

Ketua DPW APSI Jateng terlantik Achmad Nur Qodin mengatakan dalam sambutannya kepada segenap pengurus luar biasa yang mempunyai semangat dan dedikasi tinggi untuk membesarkan organisasi.

“Jadi tanggung jawab advokat itu sangat besar. Kita juga dituntut memberikan hasil yang berkualitas,”ujarnya.

Menurutnya, advokat yang andal harus memegang beberapa prinsip. Di antaranya prinsip tanggung jawab untuk mendampingi kliennnya serta memikirkan hasilnya.

“Jadi tanggung jawab advocat itu sangat besar. Kita juga dituntut memberikan hasil yang berkualitas. Selain itu juga bertanggung jawab juga terhadap dampak perkara yang ditangani. Karena saat ini banyak oknum-oknum yang menjadikan peradilan semu,” ungkapnya.

Baca juga  Berbekal Ilmu Teoritis Saja Tidak Cukup, Calon Alumni FaSya IAIN Salatiga Juga Harus Belajar Banyak Hal Terkait Kerja Dilapangan

Termasuk yang ikut dilantik dalam struktur dewan pengurus adalah beberapa dosen Fakultas Syari’ah IAIN Salatiga meliputi, Nurun jamaluddin, Faris Ahmad Jundi.

Sumber: (https://www.harian7.com/2021/01/dpw-apsi-jateng-resmi-dilantik.html)