Gelar Sarjana Merupakan Tanggung Jawab Besar dan Penuh Amanah

Salatiga-Fakultas Syraiah IAIN Salatiga pada hari senin 23 April 2018 mengadakan pelepasan wisuda periode VII tahun akademik 2017/2018 yang bertempat di Aula Fakultas Syraiah IAIN Salatiga yang dimulai dari pukul 08.30 WIB. Pelepasan wisuda ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Syariah, Para wakil dekan, ketua jurusan dan sekretaris Jurusan di Fakultas Syariah IAIN Salatiga, dosen dan para tamu undangan.

Fakultas Syariah IAIN Salatiga pada acara pelepasan wisuda VII kali ini mewisuda  32 mahasiswa. Ke 32  Mahasiwa tersebut adalah, sebanyak 21 Mahasiswa dari Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) dan sebanyak 11 Mahasiswa dari Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (HES).

Acara pelepasan wisuda VII berlangsung dengan khidmat yang dimulai dengan pembacaan kalam Illahi yang dibacakan oleh Lia Wardah Nadhifah S.H yang merupakan wisudawan dari Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI). Pada acara pelepasan wisuda kali ini Dekan Fakultas Syariah IAIN Salatiga Dr. Situ Zumrotun, MAg menyerahkan kenang-kenangan berupa plakat wisuda kepada perwakilan wisudawan dan sekaligus penyerahan hibah dari alumni ke fakultas Syariah IAIN Salatiga berupa jam matahari.

Baca juga  Tingkatkan Program Kerja Institutusi, Fakultas Syari'ah IAIN Salatiga Menjalin Kerjasama dengan Fakultas Syari'ah dan Hukum UIN Ar-Raniry Aceh

[wds id=”11″]

Zulfa Hudaya SH dalam sambutannya yang mewakili wisudawan Hukum Keluarga Islam (HKI) menyampaikan perlunya rasa cinta terhadap instutusi sebagai bentuk pengabdian nayata terhadap kemajuan kampus tercinta fakultas Syari’ah IAIN Salatiga. Sementara itu Muhammad Ro’isun Ni’am yang mewakili wisudawan Hukum Ekonomi Syari’ah (HES) menekankan pentingnya usaha yang nayata dalam mengamalkan ilmu yang didapat ditengah-tengah kehidupan masayarakat nantinya, menurutnya gelar sarjana yang diperoleh merupakan tanggung jawab yang besar dan penuh amanah dalam mengembannya.

Disamping melakukan pelepasan wisudawan oleh dekan Fakultas Syariah IAIN Salatiga, Para wisudawan juga dibekali dengan berbagai pengalaman advokats yang disampaikan oleh Bapak Nurun Jamaluddin, SH, MH.I dengan harapan para wisudawan Fakultas Syariah IAIN Salatiga dapat berperan aktif di tengah-tengah masyarakat terutama dalam hal advokasi.

Baca juga  KARISMATIK TEKNOLOGI PENENTU WAKTU KINI HADIR DI FAKULTAS SYARI'AH IAIN SALATIGA

Sementara itu Dekan Fakultas Syariah IAIN Salatiag Dr. Siti Zumrotun, MA.g dalam sambutannya berpesan kepada para wisudawan untuk tetap berkarya dalam mengarungi kehidupan ini “berjalan terus untuk melukis awan dan meraih bintang” tutur dekan, tidak lupa pula menyematkan doa yang terbaik bagi para wisudawan supaya kelak sukses dalam mengarungi kehidupan di dunia dan akhirat.

Dekan fakultas Syariah menjelaskan bahwa pasca kelulusan ini sudah saatnya untuk beramal dan berprestasi “A’maluu Fauqo ma ‘amiluu” (berbuatlah lebih baik dari yang mereka lakukan) sungguh-sungguh dalam bekerja, berfikir, sabar dan tawakkal. Di akhir sambutannya ibu dekan kembali menegaskan bahwa bekal hidup itu bukan hanya ilmu tapi akhlak dan moral juga tidak kalah pentingnya sebagai bekal dalam mengarungi kehidupan ini. (AliGeno/Syari’ah)

Baca juga  MoU Fasya IAIN Salatiga menjadi terobosan baru bagi Kemenag Kota Magelang