Menjadi Motor Penggerak Asosiasi Nasional, Fakultas Syari’ah IAIN Salatiga Pikat Fakultas Syari’ah IAIN Madura untuk Jalin MoU

Salatiga-Oktober 2021 bisa dikatakan menjadi bulan sibuk bagi Fakultas Syari’ah IAIN Salatiga untuk menjamu kunjungna Studi dari Instansi lain. Terhitung sudah 3 kali menerima kunjungan, kali ini dari Fakultas Syari’ah IAIN Madura menyusul sebelumnya UIN Bandung dan UIN Malang.

Dr. Maimun, S.Ag., M.H.I. selaku Dekan FaSya IAIN Madura memimpin rombongan terdiri dari Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, Kaprodi HKI, Kaprodi HES dan beberapa Dosen saat berkunjung. Dari Fasya IAIN Salatiga menerima kunjungan dipimpin oleh Dr. Siti Zumrotun, M.Ag. beserta Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, Wakil Dekan III, Kaprodi HTN dan beberapa Dosen.

Tujuan studi banding dilakukan IAIN Madura ke FaSya IAIN Salatiga adalah untuk menjalin kerjasama bidang pendidikan untuk bersama merealisasikan pelaksanaan dan pengembangan kegiatan Tri Darma Perguruan Tinggi.

Baca juga  INGIN LULUS MENJADI HAKIM AGAMA: BEKALILAH DENGAN PENGUASAAN ILMU NAHWU SHARAF

Saling berbincang untuk menambah pengetahuan guna memperoleh kemajuan bersama antar pihak, disela kegaitan studi ini dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) untuk mengikat secara formal kerjasama antar kedua belah pihak. Jangka waktu kerjasama disepakati kedua belah pihak selama jangka 5 (lima) tahun terhitung dari (25/10/2021) dan dapat diperpanjang dengan kesepakatan bersama.